Adat Ngayau-Dayak Kalimantan
Perusahaan Pencipta Kata-Kata Tanpa Hak Cipta: Adat Ngayau-Dayak Kalimantan

Kumpulan Karya Sastra Primanata Dian Isa

Friday, March 29, 2013 - 0 komentar

Adat Ngayau-Dayak Kalimantan

"NGAYAU DAN NGELAMPANG"

"NGAYAU" merupakan tradisi Suku Dayak yang mendiami pulau Kalimantan, baik Dayak yang tinggal di Kalimantan Barat maupun Kalimantan lainnya. Suku Iban dan Suku Kenyah adalah dua dari suku Dayak yang memiliki adat Ngayau.

Pada tradisi Ngayau yang sesungguhnya, Ngayau tidak lepas dari korban kepala manusia dari pihak musuh. Citra yang paling populer tentang Kalimantan selama ini adalah yang berkaitan dengan berburu kepala (Ngayau).

Karya Bock, The Head Hunters of Borneo yang diterbitkan di Inggris pada tahun 1881 banyak menyumbang terhadap terciptanya citra Dayak sebagai “orang-orang pemburu kepala”.

Puncak dari alegori luar biasa yang menjadi hal yang sentral dalam upacara perburuan kepala yang dilakukan oleh orang-orang Iban yang ketika sudah disenandungkan oleh dukun-dukun pembaca mantra, dilakukan oleh calon-calon pemburu kepala, adalah sebuah ritual yang dikenal dengan nama "NGELAMPANG" yang secara harfiah berarti mencincang atau memotong menjadi bagian-bagian kecil.

0 komentar:

Post a Comment

Followers