Puisi tentang bencana alam-Dieng april 2013 | Perusahaan Pencipta Kata-Kata Tanpa Hak Cipta
Perusahaan Pencipta Kata-Kata Tanpa Hak Cipta: Puisi tentang bencana alam-Dieng april 2013

Kumpulan Karya Sastra Primanata Dian Isa

Saturday, April 20, 2013 - 0 komentar

Puisi tentang bencana alam-Dieng april 2013

"SUARA DARI GOA JARAN"

Timbang terjaga...
bangun segera memberi tanda
teriak satwa Dieng
mengungsilah..!

Tremor menunggu waktu...
Sinila tak perduli
suara dari Jaran terdengar nyaring
tinggalkan !

Kaldera terusik...
Sindoro dan Sumbing berbisik-bisik
asap itu bukanlah Bun Upas
kamu tau ?
ia tidak hanya akan merusak tanaman

Dialah Timbang si tuan Fumarola
bukan telaga Mardada
memberi ketukan palu di pintu Batur
dan Kali putih berkata
bencana...



Dieng,April 13'
Primanata Dian Isa
.....................................................

Catatan kaki :
-Timbang: nama sebuah kawah uap (Furmarola) di Gunung Dieng (Banjarnegara-Wonosobo-Jateng)
-Tremor: Gempa tremor merupakan gempa yang terus menerus terjadi disekitar gunungapi
-Sinila: Kawah di dekat kawah Timbang,Sinila terletak diantara Desa Batur
-Jaran: nama Goa
-Kaldera: Kawah/wajan Vulkanik gunung api
-Sindoro & Sumbing: Gunung yang berdekatan dengan pegunungan Dieng.
-Bun upas: Embun beku(embun racun)
-Telaga Merdada: Telaga terbesar di antara telaga yang ada di Dataran Tinggi Dieng
-Kali putih : Anak sungai serayu

0 komentar:

Post a Comment

Followers