Puisi tentang kota bandung-Lorong waktu | Perusahaan Pencipta Kata-Kata Tanpa Hak Cipta
Perusahaan Pencipta Kata-Kata Tanpa Hak Cipta: Puisi tentang kota bandung-Lorong waktu

Kumpulan Karya Sastra Primanata Dian Isa

Monday, November 26, 2012 - , , 1 komentar

Puisi tentang kota bandung-Lorong waktu


"LORONG WAKTU"

Menyusuri setapak jalan di kota mu
diantara keramaian kota namun hening di telinga ku
ada satu yang tak pernah akan ku lupa
kau datang padaku saat gerimis dengan setangkai payung cinta

Menyusuri sepanjang jalan di kota mu
neon Box,spanduk,billboard raksasa bisu tak bersuara
ada kata yang selalu ter-ngiang
erat peluk mu pada kecepatan 99Km/Jam
dan kau bisikan
; "Aku akan mati bersama mu"

Menyusuri ladang Strawbery di kota mu
sungai,Villa,dan Strawbery merah menyapa ramah
ada tingkah yang hingga saat ini buat ku tertawa sendiri
ketika berbagi rata buah diantara bibir kita

Menyusuri malam dengan dinginnya di kota mu
temaram lampu kota seakan mengintip dan bertanya dalam hatinya
mengapa kau kembali ke jalan ini ?
dimana senyum,canda,tawa,yang kau miliki dulu ?

; "Kini kau sendiri"......

DEPOK,10/11/12
PRIMANATA.D

1 komentar:

Unknown December 2, 2015 at 8:22 PM

Bagus...Kayaknya ini lebih tepat untuk mendeskritsikan Bogor?! bener nggak?

Post a Comment

Followers