Puisi sosial-Biang Permusuhan | Perusahaan Pencipta Kata-Kata Tanpa Hak Cipta
Perusahaan Pencipta Kata-Kata Tanpa Hak Cipta: Puisi sosial-Biang Permusuhan

Kumpulan Karya Sastra Primanata Dian Isa

Monday, November 26, 2012 - , 0 komentar

Puisi sosial-Biang Permusuhan


''BISIKAN IBLIS"

Sampai saat ini nafas mu masih berhembus
Memutuskan tali silahturahmi
mudahnya bagai menggunting pita kehormatan

Sementara membangun silahturami dari hubungan yang terputus,
bagaikan membangun gedung tinggi
dengan batu bata buatan sendiri

Terkadang emosi menjerumuskan diri pada liang-liang kenistaan
menyelimuti hati nurani yang suci
yang takut akan kuasaNya
yang berdoa kepadaNya
yang mengucapkan Allhamdullilah,Astagfirullah
hingga sembah sujud pada akhirnya menjadi sia-sia
karna mengikuti Ego semata

Mata batin ini mau menjerit
Mata hati seakan berteriak putus pita suara
itulah iblis membisikan di dada manusia
untuk sebuah pertengkaran,dendam,dan permusuhan

Membenci seseorang yang kita benci
mungkin karena 10 kesalahan yang ia perbuat
Tapi ingatlah 100 kebaikan yang telah ia berikan
rasanya tidak adil jika semua harus berakhir


Depok,13/11/12
PRIMANATA.D

0 komentar:

Post a Comment

Followers